IPMI Masuk PTS Terpilih Penerima Program Insentif Pengabdian Masyarakat Ditjen Diktiristek
9 December 2022
Jakarta, 9 Desember 2022 – Sekolah Tinggi Manajemen IPMI menjadi salah satu perguruan tinggi terpilih penerima bantuan program insentif Pengabdian kepada Masyarakat Terintegrasi dengan Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) Berbasis Kinerja Indikator Kinerja Utama (IKU) dari Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi, Riset, dan Teknologi Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi.
Penandatanganan kontrak dilakukan di Hotel Grand Zuri Serpong dan dihadiri oleh Ketua Sekolah Tinggi Manajemen IPMI, Prof. Ir. Aman Wirakartakusumah M.Sc., Ph.D.
Program Insentif PKM diinisiasi untuk mengakselerasi pelaksanaan pengabdian masyarakat yang dilakukan oleh Perguruan Tinggi Swasta yang diintegrasikan dengan pembelajaran yang kolaboratif dan partisipatif mahasiswa melalui skema kemasyarakatan.
Adapun dua indikator utama yang menjadi penilaian dalam program tersebut diantaranya kinerja pengabdian masyarakat yang pernah dilaksanakan serta capaian IKU di bidang riset dan abdimas berdasarkan hasil penilaian verval dari Pangkalan Data Pendidikan Tinggi (PDDikti).
Dikutip dari pernyataan Ketua LPPM IPMI Prof. Dr. Wiwiek Mardawiyah, S.E., Ak., M.M. dalam keterangan tertulis, Kamis (8/12/2022), menyatakan bahwa capaian yang IPMI dapatkan tentu sangat berarti bagi IPMI serta suatu capaian yang menunjukkan bahwa kinerja PKM yang dilakukan selama ini sudah diakui oleh Ditjen Diktiristek.
“Alhamdulillah IPMI terpilih sebagai salah satu Perguruan Tinggi (PT) dari 10 terbaik di Indonesia dalam capaian Indikator Kinerja Utama (IKU) di bidang riset dan abdimas, mohon doa bapak dan ibu semua,” ungkap Prof. Wiwiek.
Bantuan yang diterima Sekolah Tinggi Manajemen IPMI yaitu sebesar Rp.500 juta yang nantinya akan dimanfaatkan untuk membantu pemulihan korban gempa di Cianjur.
IPMI akan terus berkomitmen dalam melaksanakan pengabdian pada masyarakat sebagai langkah memecahkan dan menyelesaikan permasalahan yang masyarakat hadapi.
Kunjungi situs resmi www.ipmi.ac.id untuk mendapatkan informasi terbaru.
-oOo-
Humas
Sekolah Tinggi Manajemen IPMI