Rektor IPMI Kukuhkan Ketua dan Pengurus IESB 2023 – 2024

Jakarta, 14 Oktober 2023 – Rektor Sekolah Tinggi Manajemen IPMI Prof. Ir. Aman Wirakartakusumah M.Sc., Ph.D secara resmi melantik Ketua dan Pengurus IPMI Executive Student Board periode&nbsp, 2023 – 2024.

Upacara pelantikan IESB digelar pada Jumat, 13 Oktober 2023, di Aula Sekolah Tinggi Manajemen IPMI, Jakarta Selatan. Prosesi ini adalah perwujudan dari komitmen IPMI dalam memberikan keunggulan pengalaman mahasiswa serta memberikan mereka kesempatan untuk berperan aktif dalam kegiatan kemahasiswaan.

Rektor Sekolah Tinggi Manajemen IPMI, Prof. Ir. Aman Wirakartakusumah M.Sc., Ph.D., memandang engagement sebagai unsur kunci dalam pembentukan karakter dan kepemimpinan. “Organisasi dapat melatih kepemimpinan, manajemen, profesionalisme, serta membangun karakter dan nilai-nilai,” kata Prof. Aman dalam sambutannya.

Dalam acara tersebut, hadir pula Wakil Ketua I Bidang Akademik dan Kemahasiswaan, Prof. Dr. Ir. M. Syamsul Maarif M.Eng, Dipl, Ing, DEA, bersama dengan ketua IESB 2023 – 2024 terpilih Muhammad Hasan Adabi. Kesempatan ini digunakan untuk mengenalkan dan memperkenalkan pengurus baru kepada komunitas mahasiswa IPMI dan untuk merayakan semangat kepemimpinan serta pelayanan yang akan mereka bawa ke dalam organisasi.

Pelantikan pengurus IESB ini menandai langkah penting dalam perkembangan IPMI sebagai institusi pendidikan yang selalu mendukung pengembangan pribadi mahasiswa dan memfasilitasi partisipasi mereka dalam aktivitas ekstrakurikuler. Keberhasilan mereka sebagai pengurus terpilih akan menjadi tonggak penting dalam memastikan pengalaman belajar yang bermutu di IPMI.

-oOo-

Humas
Sekolah Tinggi Manajemen IPMI

Share

Main Menu